Program Kesehatan

Program Kesehatan hadir sebagai salah satu wujud nyata distribusi zakat dalam membantu mustahik memperoleh akses layanan kesehatan yang layak. Melalui penyediaan layanan kesehatan gratis, bantuan pengobatan, serta penyelenggaraan program pencegahan penyakit, pilar ini bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Ambulance Gigi Sehat Anak Indonesia

Program ini dirancang khusus untuk memberikan layanan kesehatan gigi bagi anak-anak di berbagai wilayah, terutama yang sulit menjangkau fasilitas kesehatan. Dengan menggunakan Ambulans Gigi Sehat Anak Indonesia yang dilengkapi peralatan medis modern untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan gigi dan memberikan layanan pemeriksaan serta perawatan gigi secara gratis.

Ambulance Sehat & Jenazah

Merupakan program bantuan pengadaan dan operasional ambulance untuk memberikan layanan pengantaran pasien/jenazah yang terjangkau bagi masyarakat yang membutuhkan.

Program ini bertujuan untuk meringankan beban warga kurang mampu dengan memberikan akses layanan kesehatan dengan fokus pengantaran pasien dan/atau jenazah.

Perahu Ambulance Pesisir

Perahu Ambulance Pesisir menjangkau masyarakat yang tinggal di wilayah pesisir dan pulau-pulau terpencil, perahu ambulans hadir sebagai solusi inovatif untuk menyediakan layanan kesehatan yang memadai. Program ini membantu mengatasi keterbatasan akses layanan kesehatan bagi komunitas pesisir, sehingga mereka dapat menikmati hak kesehatan yang setara.

Menebar Kebaikan untuk Hidup yang Lebih Sehat

#KebaikanTanpaBatas